MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM - Momentum Bulan suci Ramadhan 1445 H, Kejaksaan Negeri (Kejari) Makassar melakukan berbagai kegiatan sosial, sal...
MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM - Momentum Bulan suci Ramadhan 1445 H, Kejaksaan Negeri (Kejari) Makassar melakukan berbagai kegiatan sosial, salah satunya berbagi bingkisan ke masyarakat.
Seperti yang terpantau pada, Rabu, (27/3), Kejari Makassar berbagi bingkisan di Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Pandang, dan kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Makassar (Kajari) Andi Sundari, SH, MH.
“Bulan Ramadhan bulan penuh berkah dan penuh ampunan, dengan momen tersebut Kejari Makassar berbagi bingkisan untuk warga Kelurahan Lajangiru,” tutur Andi Sundari.
Pada kegiatan berbagi turut dihadiri Camat Ujung Pandang Syahrial Syamsuri dan Lurah Lajangiru serta warga.
Dalam sambutannya Syahrial menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kejari Makassar atas kegiatan sosial yang dilaksanakan di wilayahnya. Dia berharap bingkisan yang diberikan dapat dirasakan manfaatnya oleh warga.
“Terimakasih atas bingkisan yang diberikan kepada warga kami, semoga berkah dan pahalanya dilipat gandakan, Aamiin Ya Rabbal Aamin,” pungkas Syahrial. (**)
Tidak ada komentar