Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Hadir Ditengah-tengah Masyarakat, Anggota Kodim 1425 Jeneponto Bantu Warga Bangun Rumah

JENEPONTO - TNI berasal dari rakyat, mengabdi untuk rakyat dan oleh rakyat. Apapun yang TNI lakukan adalah untuk rakyat, sehingga keberadaa...



JENEPONTO - TNI berasal dari rakyat, mengabdi untuk rakyat dan oleh rakyat. Apapun yang TNI lakukan adalah untuk rakyat, sehingga keberadaan TNI harus bersama-sama rakyat. Bagaimanapun TNI adalah rakyat dan harus bisa bermanfaat untuk rakyat, jadi TNI harus dicintai dan mencintai rakyat. Hal tersebut merupakan Slogan Kodam XIV Hasanuddin "6K Dihati Kita" yang ke Enam (6) yakni KERAKYATAN.

Sejalan dengan itu, anggota Koramil 1425-04 Kelara Kodim 1425 Jeneponto Korem 141 Toddopuli, mengimplementasikan slogan Kodam XIV Hasanuddin yang ke enam yakni "Kerakyatan", dengan membantu masyarakat membangun rumah milik Keluarga Halim (43) tahun di Lingkungan Tompo Kelara Kelurahan Tolo Utara Kabupaten Jeneponto, Sulsel. Minggu, 20/08/2023.

Disela-sela kesibukannya, Babinsa Kelurahan Tompo Kelara Serda Jumahir mengatakan kegiatan yang kita lakukan ini, selain implementasi dari Slogan Kodam XIV Hasanuddin, juga merupakan perintah harian Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) ke Lima (5) yakni, "TNI AD harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat apapun bentuknya dan senantiasa menjadi solusi terhadap kesulitan masyarakat", ujar Babinsa Serda Jumahir.

Lebih lanjut Babinsa katakan, pembangunan rumah milik Keluarga Halim ini dilakukan oleh TNI bersama aparat pemerintah Kelurahan dan warga masyarakat, bahkan orang nomor dua di Kabupaten Jeneponto ini pun turut hadir, dalam hal ini Wakil Bupati Jeneponto H. Paris Yasir, S.E., M.M, kata Babinsa.

Kehadiran TNI dan pemerintah dalam pembangunan rumah tersebut, merupakan wujud sinergitas dan soliditas serta bentuk kepedulian TNI dan pemerintah terhadap warga masyarakat untuk selalu mengutamakan kepentingan dan kesejahteraan masyarakat. Pungkasnya.

Sementara Bapak Halim dalam keterangannya mengucapkan terimakasih kepada para anggota TNI dan Wakil Bupati Jeneponto, yang telah hadir dan membantu keluarga kami. Alhamdulillah kehadiran anggota TNI dapat meringankan dan mempercepat proses pembangunan rumah keluarga kami. "Semoga TNI kedepannya semakin sukses dan dicintai rakyat." Ungkap Halim sambil terharu.

Penulis : Sertu Irfan (Penerangan Kodim 1425/Jeneponto).

Tidak ada komentar