Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Babinsa Koramil-03 Kodim 1404/Pinrang bersama warga kerja bakti timbun jalan berlubang

Wujud kepedulian terhadap warga, Babinsa Koramil-03 Kodim 1404/Pinrang Kopda Dedi melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama masyarakat menim...



Wujud kepedulian terhadap warga, Babinsa Koramil-03 Kodim 1404/Pinrang Kopda Dedi melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama masyarakat menimbung jalan berlubang di Dusun Cora Desa Padaelo Kecamatan Mattiro Bulu Kabupaten Pinrang, (21/08/2023).

Menurut Babinsa Kopda Dedi jalan yang rusak tersebut merupakan jalan penghubung antara Desa dan ramai dilewati warga setiap harinya. Kerja bakti penimbunan jalan terlaksana dari hasil koordinasi Babinsa dengan tokoh masyarakat Dusun Cora. Adapun timbunan tersebut dari swadaya masyarakat.

“Alhamdulillah kerja bakti penimbunan jalan berlubang hari ini terlaksana dengan lancar. Jalan ini sangat penting dan ramai dilewati warga setiap hari, sehingga sangat memungkinkan terjadi kecelakaan lalu lintas apabila jalan yang berlubang tidak segera ditimbung", ujar Babinsa Kopda Dedi.

Anto salah satu warga yang ikut melaksanakan kerja bakti mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang telah menggerakkan warga untuk melaksanakan kerja bakti menimbung jalan tersebut.

"Saya mewakili warga mengucapkan terima kasih kepada pak Babinsa yang telah menggerakkan warga untuk melaksanakan kerja bakti penimbunan jalan ini. Tanpa dorongan dari pak Babinsa kami warga bingung mau berbuat apa. Jadi sangat beruntung kami mempunyai Babinsa yang sangat aktif di wilayah dan selalu peduli dengan kesuliatan yang dialami warga", ucapnya.

Tidak ada komentar