Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

UPT SPF SD Inpres Galangan Kapal II Makassar Gelar Karya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Kearifan Lokal

Mengusung Thema Kearifan Lokal "Ingat Ki Lemak ta (Lestarikan Makanan Tradisional Kita)" MAKASSAR, Deteksiplus.com - UPT SPF SD In...



Mengusung Thema Kearifan Lokal "Ingat Ki Lemak ta (Lestarikan Makanan Tradisional Kita)"

MAKASSAR, Deteksiplus.com - UPT SPF SD Inpres Galangan Kapal II menggelar Karya  Proyek Penguatan  Profil Pelajar Pancasila atau di singkat (P 5) dan mengambil Tema "Kearifan lokal INGAT KI LEMAKTA (LESTARIKAN MAKANAN TRADISIONAL KITA), Kamis, (15/06/2023). 

Sebagai sekolah penggerak UPT SPF SD Inpres Galangan Kapal II ini  termasuk yang aktif sejak kurikulum Merdeka di terapkan di sekolah ini beberapa tahun yang lalu. Hampir setiap bulan ada kegiatan di sekolah ini.dan kurikulum merdeka hampir merata penerapannya.


Karya  Proyek penguatan profil Pelajar Pancasila (P5) ini merupakan bagian dari pelestarian makanan tradisional Sulawesi selatan dengan seribu satu macam jenisnya yang perlu di lestarikan sebagai Icon suku-suku di Sulsel.

Ada suku makassar Bugis Mandar dan Toraja, dan setiap daerah pasti ada makanan tradisional yang berciri  khas, seperti suku Makassar dengan Coto Makassarnya. Demikian juga Bugis ada kue Barongko dan Sop Saudara yang sangat terkenal.

Semua ini perlu pelestarian, dengan adanya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang  di gelar di SD Inpres Galangang Kapal II sebagai salah satu  program wajib  dari sekolah penggerak.

Hj. Hasanang, S.Pd Kepala UPT SD Inpres Galangan Kapal II menjelaskan, pihaknya selalu siap  mengembangkan program-program dari dinas terkait  dari pusat. Gelar hasil karya siswa ini menggali potensi bakat dan minat yang di miliki masing-masing  siswa.

"Gelaran P5 ini dimeriahkan dengan pembuatan Onde-onde dan Songkolo Bandang dari kelas satu sementara kelas 4 membuat pisang peppe, pisang epe, pallu butung dan pallu golla. Dan hasilnya di saksikan oleh seluruh guru bahkan orang tua siswa hadir untuk mensupport anaknya yang ikut memamerkan keahlian masing masing siswa," kata Hasanang.

Iya menambahkan, gelar karya yang di tampilkan ini sebagai wujud Interpreneur bagi siswa. "Kami berharap kedepannya dengan bakat yang dia miliki baik itu mengelolah kuliner atau bakat pentas seni dan budaya, siswa bisa mandiri," pungkasnya. (Udin DP)

Editor: Rusdi

Tidak ada komentar