Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Dukung Penuh Persiapan Menuju Penilaian TPN, Kepala Divisi Administrasi Beri Penguatan di Lapas Amuntai

Amuntai, Humas_Info - Kepala Divisi Administrasi Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Rifqi Adrian Kriswanto berkunjung ke Lembaga ...



Amuntai, Humas_Info - Kepala Divisi Administrasi Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Rifqi Adrian Kriswanto berkunjung ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Amuntai (Lapas Amuntai) pada hari Sabtu (24/06). Kegiatan ini bertujuan untuk melihat langsung dan memperkuat berbagai aspek dalam proses Pembangunan Zona Integritas (ZI) di Lapas Kelas IIB Amuntai termasuk memberikan pengarahan terkait Kepegawaian dan Kehumasan di Lapas tersebut.

Kepala Divisi Administrasi turut menyaksikan yel-yel yang dipimpin oleh Kepala Lapas Amuntai, Jupri ketika sampai di Lapas Kelas IIB Amuntai. Dalam kunjungan tersebut, Kadivmin didampingi Kalapas melihat kondisi sarana dan prasarana serta alur layanan kunjungan di Lapas, Kadivmin memastikan alur layanan berjalan lancar dan petugas memberikan pelayanan yang cepat dan memuaskan kepada masyarakat. 

Kadivmin turut mencoba penggunaan Teknologi Informasi (TI) pada Pintu Pengamanan Utama (P2U) dilengkapi dengan fitur video dan suara untuk memfasilitasi komunikasi antara pihak dalam dan luar lapas saat ada tamu berkunjung. Kebersihan dapur juga menjadi perhatian penting dalam proses memasak dan penyajian makanan, termasuk pusat kegiatan keagamaan dan poliklinik juga diperhatikan agar dapat terus memberikan layanan terbaik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kepala Lapas Kelas IIB Amuntai menyampaikan bahwa persiapan untuk penilaian TPN telah mencapai 80% dan terus berproses dengan berkoordinasi dengan Tim Pengelolaan Internal (TPI) serta berbagi pengalaman dengan Unit Pelaksana Teknis (UPT) lain yang telah memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). 

"Mohon arahan dari Bapak Kadivmin dalam rangka persiapan kami untuk mengikuti penilaian dari TPN dalam menuju WBK," sebut Jupri. 

Pada kesempatan tersebut, Kepala Divisi Administrasi, Rifqi Adrian Kriswanto memberikan paparan terkait pembangunan ZI menuju WBK. Ia menekankan bahwa setiap jajaran memiliki tanggung jawab dan perlu peduli untuk mencapai tujuan yang sama. 

"Sosialisasi dan internalisasi nilai-nilai Kemenkumham dan pembangunan ZI kepada seluruh jajaran, termasuk WBP sangat penting karena pembangunan ZI tidak hanya satu bagian tapi seluruh satuan kerja," ujar Kadivmin.

Kadivmin juga mengingatkan kembali pentingnya pelaksanaan survei dan meminta seluruh pegawai untuk bersama-sama menjaga nama baik Lapas Kelas IIB Amuntai baik internal maupun dengan pihak eksternal termasuk seluruh masyarakat yang menerima layanan. 

"Sarana pengaduan yang mudah diakses melalui berbagai kanal juga menjadi perhatian dalam upaya membangun ZI yang baik," sambung Rifqi Adrian Kriswanto. 

Kadivmin turut melakukan pengarahan terkait bidang kepegawaian yaitu Penyederhanaan jabatan dan Pembaruan Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG) juga menjadi fokus, di mana semua layanan kepegawaian akan beralih menjadi berbasis digital. 

Selanjutnya, dilakukan penguatan dalam bidang kehumasan oleh Pranata Komputer Ahli Pertama, Dwi Juli Setiawan dalam pengukuran kinerja kehumasan. Hal ini bertujuan mengoptimalkan pemberitaan dan memastikan konsistensi dalam melakukan glorifikasi kegiatan Kemenkumham Kalsel. 

Kunjungan dan pengarahan Kepala Divisi Administrasi ini diharapkan dapat meningkatkan semangat seluruh jajaran Lapas Kelas IIB Amuntai  dalam pembangunan ZI dan bentuk dukungan penuh dari Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel untuk mendorong satuan kerjanya dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan mendapatkan predikat WBK.

Tidak ada komentar