Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Skala Prioritas dan Urgensi Jadi Bahasan Utama Dalam Musrenbang Kecamatan Biringkanaya

MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM -  Musrenbang tingkat kecamatan merupakan tahapan musrenbang yang kedua setelah sebelumnya dilaksanakan musrenban...

MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM -  Musrenbang tingkat kecamatan merupakan tahapan musrenbang yang kedua setelah sebelumnya dilaksanakan musrenbang pada tingkat kelurahan.

Sekaitan dengan itu, pemerintah Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar menggelar Musrenbang Tingkat Kecamatan Tahun Anggaran 2023-2024, bertempat di Hotel Dalton Jl. Perintis Kemerdekaan Kota Makassar. Senin (06/02/2023).

Musrenbang dibuka oleh Camat Biringkanaya Benyamin B. Tarupadang, S.STP., M. Si. Dalam sambutannya, Benyamin menyampaikan Musrenbang Kecamatan dijadikan momen menyalurkan aspirasi warga di 11 kelurahan tentang pembangunan, perbaikan sarana prasarana.

“Silahkan sampaikan miki’ materi hasil Musrenbangta’ dari masing-masing Kelurahan Khususnya pembangunan atau perbaikan sarana prasarana, kemudian kita musyawarahkan untuk kita bahas lebih lanjut pada Musrenbang tingkat Kota Makassar, tapi ingatki’ tetap kita kedepankan skala prioritas dan urgensitas yang nantinya kita pilih,” ujar Benyamin B Tarupadang dalam sambutannya.

Diketahui, kata urgensi menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah keharusan yang mendesak atau hal yang sangat penting.

Senada dengan itu Ketua Forum Kemanusiaan Kota Makassar (FKKM) dr. Udin Shaputra Malik berharap kegiatan Musrenbang kiranya berjalan dengan baik dan sukses sesuai harapan kita semua.

Musrenbang Kecamatan Biringkanaya dihadiri Anggota DPRD Kota Makassar Dapil III Tamalanrea Biringkanaya, para Kepala SKPD, para Lurah, Ketua LPM, Kader TP PKK Kecamatan dan Kelurahan, dan para tokoh masyarakat Kecamatan Biringkanaya. (*)

Tidak ada komentar