Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Pages

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Korem 142/Tatag silaturahmi dengan komunitas kebangsaan di Mamuju

MAMUJU, SULBAR - Komunikasi Sosial dan Silaturahmi Korem 142/Tatag bersama komunitas Kebangsaan dengan mengusung tema " mengawal keutu...



MAMUJU, SULBAR - Komunikasi Sosial dan Silaturahmi Korem 142/Tatag bersama komunitas Kebangsaan dengan mengusung tema " mengawal keutuhan dan Kemajuan bangsa dalam bingkai NKRI " dilaksanakan di Aula Andi Depu Korem 142/Tatag 10 November 2021.

Kegiatan yang dihadiri Ka. BMKG Sulbar dan Ka. BPBD Sulbar serta melibatkan sebagian besar dari kalangan Yayasan yang berhubungan dengan pemberdayaan masyarakat maupun pemberdayaan sosial lainnya.

Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Kasrem 142/Tatag Kolonel Inf. Yusuf Sampetoding mengatakan, TNI AD mencoba memberikan pokok - pokok pemikiran tentang kebijakan Pimpinan TNI AD dalam mewujudkan rasa cinta terhadap tanah air, sehingga pada akhirnya kita semua memiliki cara pandang yang sama dalam menyikapi kondisi bangsa saat ini, khususnya permasalahan yang menyangkut keutuhan bangsa dan negara.

Selanjutnya dikatakan, TNI lahir dari Rakyat oleh Rakyat dan untuk Rakyat serta berjuang bersama Rakyat karena bangsa ini adalah bangsa Pejuang dan sejarah telah membuktikan itu semua.

" Kemerdekaan direbut oleh para Pahlawan karena didalam dirinya mengalir darah patriot dan rasa cinta tanah air, rela berkorban jiwa dan raga " kata Danrem.

Pada kesempatan ini Danrem 142/Tatag mengajak kepada seluruh hadirin untuk bersama - sama menghadapi dinamika permasalahan bangsa dewasa ini, dan hendaknya dapat disikapi secara arif dan bijak, sehingga solusi maupun tindakan yang Kita lakukan hanya untuk kepentingan keselamatan, kemajuan dan kesejahteraan serta tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Yayasan Marandang Anshari mengucapkan terima kasih kepada Korem 142/Tatag  atas adanya kegiatan seperti ini, karena ini merupakan wujud sinergitas dengan TNI AD dalam peduli kemanusiaan.

" Kami dan teman - teman rindu dengan TNI yang selalu bersama - sama dalam misi kemanusiaan, khususnya saat terjadi gempa bumi di Mamuju, kami dengan TNI sering mengantar pasien kerumah sakit lapangan Korem 142/Tatag pada waktu itu " Ucap Ketua Yayasan Marandang.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Para Kasi Korem 142/Tatag, Ketua Yayasan peduli membangun negeri, Ketua yayasan marandang, Ketua yayasan turun tangan, Ketua Komunitas Tangan di atas, Ketua Yayasan Satu Frekuensi, Ketua Komunitas Gema Difabel, Ketua Yayasan Karampuang, Ketua Aksi Cepat Tanggap ACT.  (Penrem 142/Tatag)

Editor: A2W

Tidak ada komentar