GOWA - Bentuk empati terhadap warga masyarakat yang menjadi korban kekerasan terhadap anak oleh orang tua kandung dan keluarganya di kecama...
GOWA - Bentuk empati terhadap warga masyarakat yang menjadi korban kekerasan terhadap anak oleh orang tua kandung dan keluarganya di kecamatan tinggi moncong kab gowa, Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol E. Zulpan mengecek sekaligus melihat langsung kondisi korban di RS. Syech Yusuf gowa. Senin (06/09/21) Siang.
Kabid Humas Polda Sulsel yang di dampingi Kasubag Humas Polres Gowa AKP M Tambunan mengecek korban perm. Asmika Putri (6 th) diruang Operasi RS. Syech Yusuf gowa.
Setelah mengecek kondisi korban, Kabid Humas Polda Sulsel bersama Kasubag Humas Polres gowa berkoordinasi dengan Pihak rumah sakit tentang penanganan yang telah dilakukan pihak rumah sakit syekh Yusuf kabupaten Gowa.
Pasca keluar dari ruang operasi selanjutnya Kabid Humas menemui pihak keluarga korban dan keluarga.
"Saya turut prihatin atas kejadian ini semoga korban bisa segera pulih dari sakitnya, saya berharap bapak ibu tetap bersabar dan menyerahkan penanganan kasus ini kepada pihak penyidik Polres Gowa," tutur Kabid Humas.
Sesaat akan meninggalkan rumah sakit syekh Yusuf awak media yang telah menunggu langsung mengkonfirmasi terkait status terduga pelaku yang telah diamankan pihak kepolisian.
Hingga hari ini dua terduga pelaku telah ditetapkan sebagai tersangka dan telah dilakukan penahanan oleh penyidik Polres Gowa kemudian, terhadap kedua orang tua korban masih dalam penanganan medis di RSKD Dadi Makassar, pungkas Kombes Pol. E. Zulfan. (Red)
Editor: A2W
Tidak ada komentar