MAMUJU - Operasi bedah terhadap Suci Astianti, 21 tahun alamat Dusun Manalisse Desa Tadui Kec. Mamuju hasil diagnosa kelenjar Tiroid ( Gondo...
MAMUJU - Operasi bedah terhadap Suci Astianti, 21 tahun alamat Dusun Manalisse Desa Tadui Kec. Mamuju hasil diagnosa kelenjar Tiroid ( Gondok ) dilakukan Letkol Ckm dr. I Wayan Gede Suarsana, Sp.B (K) Onk Waka Kesdam XIV/Hasanuddin.
Menurut M.Ridwan orang tua pasien Suci Astianti, berangkat dari pengungsian di Dusun Manalisse menggunakan kendaraan umum, setelah di Puskesmas Mamuju dialihkan ke ambulance menuju rumah sakit lapangan TNI - AD di Makorem 142/Tatag.
Dandenkesyah 14.04.02 Parepare Letkol Ckm Asnawi, S.Kep.Ners ketika dihubungi lewat telpon genggamnya keawak media membenarkan bahwa Suci Astianti tiba di rumah sakit Lapangan TNI - AD hari Kamis sekitar pukul 18.00.
" hasil diagnosa Kelenjar Tiroid( Gondok ) sehingga harus dilakukan operasi bedah " Ucap Dandenkesyah Parepare. Sabtu 6 Pebruari 2021
Selanjutnya jum'at pukul 09.00 dilakukan operasi bedah oleh dokter spesialis, selesai pukul 12.00 wita.
" Pelaksanaan operasinya lancar " tutur Letkol Ckm Asnawi, S.Kep.Ners lewat telpon genggamnya. (AH)
Editor: A2W
Tidak ada komentar