SUARATIPIKOR.COM,PINRANG - Satgas TMMD ke-105 Kodim 1404/Pinrang menggelar penyuluhan pertanian guna untuk meningkatkan kesejahteraan par...
SUARATIPIKOR.COM,PINRANG - Satgas TMMD ke-105 Kodim 1404/Pinrang menggelar penyuluhan pertanian guna untuk meningkatkan kesejahteraan para petani dalam upaya mewujudkan swasembada pangan, bertempat di Kantor Desa Mattiro Ade, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang, (01/08/2019).
Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-105 di Wilayah Kodim 1404/Pinrang tidak hanya melasanakan kegiatan sasaran fisik saja, akan tetapi juga melaksanakan kegiatan non fisik dan salah satunya adalah memberikan penyuluhan pertanian kepada masyarakat. Dalam acara tersebut Kodim 1404/Pinrang mengundang H. Husain Sp untuk menjadi narasumber dalam rangka penyuluhan Pertanian.
H. Husain Sp memberikan materi tentang budi daya tanaman padi dimana Kabupaten Pinrang adalah merupakan salah satu daerah lumbung padi di Provinsi Sulawesi Selatan. Selanjutnya H. Husain Sp menjelaskan inovasi terbaru cara bercocok tanam padi mulai tahap pengerjaannya meliputi persiapan lahan, pembibitan, penanaman dan pemeliharaan. Termasuk juga bagaimana masyarakat mengetahui bagaimana tentang tehnologi terbaru mengenai padi dan cara pembasmian hama yang efektif.
Kepala Desa Mattiro Ade bapak Rustam Sali S. Pd mengharapkan dengan digelarnya penyuluhan pertanian di Desa Mattiro Ade ini bisa menambah wawasan dan kemampuan petani setempat dalam meningkatkan hasil panen pertanian terutama jenis padi varitas unggul yang baik serta untuk meningkatkan kesejahteraan Masyarakat Desa Mattiro Ade khususnya. (Arfandi)
Editor : Andi Aswin Maramat.
Tidak ada komentar