Penulis : Serka Irwan, Editor : M.Rusdi,DM. SUARATIPIKOR.COM,SIDRAP - Pasca Banjir yang melanda wilayah Kabupaten Sidrap, Dandim 1420 ...
Penulis : Serka Irwan,
Editor : M.Rusdi,DM.
SUARATIPIKOR.COM,SIDRAP - Pasca Banjir yang melanda wilayah Kabupaten Sidrap, Dandim 1420 Sidrap bersama-sama Pemda, Polres, Tagana serta Para Relawan mendirikan Dapur Umum dan Posko Pengungsian di Pelataran Mesjid Agung Kelurahan Tanru Tedong Kecamatan Dua Pitue Kabupaten Sidrap, Sabtu (09/06/2019).
Saat ditemui, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf J.P. Situmorang, S.Sos mengatakan bahwa kami dari Kodim 1420 Sidrap melaksanakan kegiatan terpadu bersama-sama dengan BPBD Sidrap termasuk Polres, Tagana dan juga para relawan kami sudah melaksanakan kegiatan dari kemari.
" Yang mana tentunya kami melaksanakan evakuasi kepada warga yang terkena bencana ke tempat yang sekiranya aman, kemudian hari ini kami melaksanakan pendataan dan yang tidak kalah penting kami mendirikan Dapur Umum dan Posko pengungsian untuk warga,"Ujarnya.
Ditambahkannya, Dan untuk hari ini banjir sudah turun, namun kami tetap waspada dan berharap mudah-mudahan tidak terjadi banjir susulan.
"Untuk yang sakit kita bersyukur sampai sekarang ini belum ada, namun Puskesmas Tanru tedong bersama dengan Tim Kesehatan Kodim 1420 Sidrap sudah siap membantu apabila ada warga yang sakit."
"Dan Untuk Dapur Umum dan Posko Pengungsian ini akan berjalan sampai masyarakat betul-betul kembali ke rumah masing-masing dan beraktifitas seperti sedia kala,"Tutupnya. (*)
Tidak ada komentar